Kegiatan INDEF School of Political Economy (ISPE) dan Workshop

KJRI Hamburg bekerjasama dengan Lembaga Penelitian, Pendidikan dan Penerangan Ekonomi dan Sosial (LP3ES), Institute for Development of Economics and Finance (INDEF), dan lkatan Ahli dan Sarjana lndonesia Jerman (IASI) telah memfasilitasi dua kegiatan yaitu INDEF School of Political Economy (ISPE) tanggal 24 Oktober dan Workshop “Education and Research on Social Sciences: A Comparative Study lndonesia – Germany” yang merupakan kerjasama INDEF dan IASI pada tanggal 25 Oktober 2019.

Rangkaian kegiatan diawali dengan INDEF School of Political Economy (ISPE) yang bertujuan memberikan platform kepada beberapa mahasiswa lndonesia di luar negeri terpilih untuk berkontribusi ide guna memperbaiki pembangunan ekonomi.

Acara di KJRI Hamburg tersebut menghadirkan dua ekonom senior INDEF Prof. Dr. Didik J. Rachbini dan Faisal Basri M.A. serta Roby A. Brata, Ph.D, Asisten Deputi Bidang Ekonomi Makro, Penanaman Modal, dan Badan Usaha di Sekretariat Kabinet. Selain itu hadir dua Kandidat Ph.D lndonesia di luar negeri yaitu Deniey Purwanto dari Göttingen University, dan Dzulfian Syafrian dari Durham University Business School yang mempresentasikan makalah berjudul “German and Asian Oevelopment Economics” dan “Business Strategies an Global Value Chains”.

Acara Workshop “Education and Research an Social Sciences: A Comparative Study lndonesia – Germany” menghadirkan 15 pembicara dari LP3ES dan 3 pembicara dari Jerman untuk berbagi pikiran mengenai perkembangan pendidikan dan riset ilmu sosial di lndonesia dan Jerman.

Konjen RI Hamburg, Dr. Bambang Susanto, menyatakan menyambut baik kegiatan tersebut dan menyampaikan apresiasi kepada para penyelenggara serta berharap bahwa dapat menghasilkan outcome yang konkrit dan dapat bermanfaat bagi lndonesia.

Sebagai rangkaian dari acara di wilayah kerja KJRI Hamburg, delegasi juga berkesempatan melakukan kunjungan ke Asien-Afrika Institut, Universität Hamburg, Jacobs University Bremen, dan Airbus Operations GmbH, Hamburg.